Apa itu Google Ads? pertanyaan yang sering di ajukan oleh pemasar yang ingin memulai pemasaran mereka melalui media internet.
Google Ads adalah platform periklanan dari Google dimana kita dapat mengatur iklan bisnis kita. Disini kita bisa mengatur tempat penempatan iklan di Google Search atau jaringan Google, lokasi target pasar, bahasa, dsb.
Platform periklanan AdWords adalah teman terbaik anda dalam pemasaran online. Mengerti apa saja fitur dan kelebihan dari alat ini, akan meningkatkan bisnis dan penjualan Anda.
Berikut penjelasan mengenai jenis iklan Google Ads sebagai berikut:
- Search Network with Display Select
Tipe yang pertama ini disarankan bagi para pengiklan yang baru menggunakan jasa pengiklanan Google AdWords. Iklan teks bertarget kata kunci ditampilkan di jaringan pencarian Google. Selain itu jenis iklan ini juga mencakup iklan teks, gambar, multimedia, maupun video.
- Search Network Only
Iklan dapat ditampilkan di sebelah hasil penelusuran di seluruh Jaringan Penelusuran Google. Cara kerjanya adalah dengan mencocokan laman hasil penelusuran berdasarkan istilah atau frasa yang ditelusuri seseorang. Manfaat menggunakan jenis iklan ini adalah pengiklan dapat dengan mudah dan cepat dalam mengelola iklan serta dapat menjangkau lebih banyak pelanggan yang sedang melakukan pencarian menggunakan Search Engine Google.
- Display Network Only
Iklan dapat ditampilkan di seluruh Google Display Network, yang terdiri atas jutaan lebih penempatan yang berbeda. Cara kerja tipe iklan ini adalah dengan mencocokan situs web dan penempatan lainnya. Kata kunci yang dipilih umumnya berkaitan dengan konten situs atau minat pengguna yang menjelajahi situs tersebut. Manfaat tipe iklan ini adalah pengiklan dapat memamerkan produk atau layanan yang disediakan secara visual. Gambar yang digunakan dapat berupa gambar statis ataupun interaktif serta iklan animasi dalam format .gif dan flash juga dapat digunakan. Untuk jenis iklan ini ditampilkan pada situs-situs web yang bermitra dengan Google.
- Video
Jenis kampanye Video yaitu berupa iklan video secara mandiri atau dalam konten streaming video di YouTube dan seluruh Google Display Network. Kampanye “Video” memungkinkan untuk menjangkau orang yang mengunjungi situs web tersebut. Serta menjangkau orang yang menonton video pada Youtube tentang website tersebut.
- Shopping
Kampanye Shopping lebih ditujukan bagi seorang pengecer atau pemilik toko. Anda dapat menggunakan salah satu jenis kampanye ini untuk memromosikan usaha toko baik toko online maupun toko lokal. Selain itu, jenis kampanye Shopping juga dapat meningkatkan trafik ke situs web atau lokal, serta menemukan prospek yang berkualitas. Iklan Anda akan berada di Google dan seluruh internet. Hal ini memberi peluang besar untuk calon pelanggan dapat melihat usaha apa yang Anda tawarkan.
- Aplikasi Universal
Kampanye Aplikasi Universal ini dimanfaatkan oleh pembuat aplikasi android serta iOS. Jenis kampanye ini digunakan untuk memromosikan aplikasi Android atau iOS Anda di berbagai properti unggulan Google termasuk Penelusuran, Play, YouTube, dan Google Display Network.