Di Instagram, Anda dapat menyembunyikan posting-an biasa, cerita, dan juga foto orang lain yang menandai Anda. Berikut Cara menyembunyikan postingan di Instagram dari followers Anda :
Daftar Isi
Cara Menyembunyikan Posting-an Foto dan Video di Instagram Dari Pengikut Anda
Cara menyembunyikan postingan di Instagram dari followers yang pertama adalah posting-an foto atau video yang akan muncul pada beranda teman pengikut Anda. Berikut caranya :
- Pertama, buka profil Instagram Anda dengan menyentuh ikon display picture (DP)
- Selanjutnya, pilih foto atau video mana yang akan Anda sembunyikan dari para pengikut Anda
- Setelah ketemu, klik ikon pilihan yang memiliki gambar 3 titik yang tersusun secara vertikal di kanan atas layar.
- Selanjutnya, klik Archive
- Foto Anda akan hilang dari beranda Anda tetapi berpindah pada bagian Archive dan hanya Anda saja yang dapat mengetahuinya.
- Untuk melihat foto tersebut, Anda dapat kembali ke profil Anda, klik pilihan dengan logo 3 garis horizontal > Archive, di sana akan terlihat foto atau video yang Anda archive-kan.
- Jika ingin mengembalikannya lagi klik posting-an yang ingin dikembalikan,
- klik 3 titik vertikal di kanan atas layar, lalu klik Show on Profile.
Cara Menyembunyikan Posting-an Cerita di Instagram
Anda tidak hanya dapat menyembunyikan posting-an foto atau video di beranda saja akan tetapi juga dapat menyembunyikan cerita atau Instagram Stories. Berikut caranya yang tepat:
Menyembunyikan Secara Spesifik Kepada Orang yang Dituju
Dengan cara ini, Anda dapat menyembunyikan cerita dari beberapa pengikut tertentu maupun secara keseluruhan. Caranya sebagai berikut:
- Pertama, buka bagian profil Anda di bagian kanan bawah yang ada DP-nya
- Lalu klik pilihan dengan ikon 3 garis horizontal
- Klik pada Setting di bagian kanan bawah
- Klik Privacy
- Klik Story
- Pada Pilihan Hide Story From Anda dapat mengeklik bagian bawahnya yang ada tulisan angka, lalu pilih siapa saja yang tidak boleh melihatnya.
- Setelah selesai, Anda dapat langsung kembali ke profil atau beranda dan buat cerita maka hanya orang yang Anda izinkan saja yang bisa melihatnya.
Menggunakan Fitur Close Friend atau Teman Dekat
Anda juga dapat menggunakan fitur close friend yang caranya mirip dengan di atas. Yang membedakan setelah Anda memilih tombol Story (Langkah keempat) selanjutnya Anda dapat memilih tombol close friend > Get Started. Setelah itu, pilih hanya pengikut Anda yang boleh melihat cerita Anda. Klik Add lalu klik Create List.
Setelah itu, jika Anda ingin membagikan cerita dan hanya orang tersebut yang boleh melihat maka Anda dapat memilih opsi close friend di bagian kiri bawah di dekat tombol Your Story.
Cara Menyembunyikan Posting-an Teman yang Menandai Kita Agar Tidak Dilihat Oleh Pengikut
Anda juga dapat menyembunyikan posting-an orang lain yang menandai Anda dengan cara Profile > Setting > Privacy > Tags > Allow Tags From > No one. Atau setelah masuk ke tab Tags > Manually Approve Tags > Aktifkan Manually Approve Tags. Maka kolom Photos and Videos of You akan hilang dan jika ada yang mau menandai Anda harus ada persetujuan dari Anda sendiri.
Itu tadi beberapa Cara menyembunyikan postingan di Instagram dari followers dengan sangat mudah.
Note : Bagi kamu yang ingin meningkatkan jumlah followers instagram, kamu bisa beli followers instagram hanya di Indo Digital Ads.