Instagram merupakan salah satu media sosial yang terus mengalami perkembangan dan semakin banyak yang menggunakannya, bahkan pada pertengahan tahun 2018 pengguna instagram mencapai 1 miliar.
Apabila anda memiliki postingan instagram memalukan yang tidak sengaja terposting dan ingin menghapusnya, anda dapat menggunakan mengatasinya dengan cara menyembunyikan foto di instagram.
Kemudahan Menggunakan Instagram
Instagram kerap dijadikan sebagai ajang unjuk diri dan sebagai sarana pemasaran bagi beberapa perusahaan makanan dan aksesoris. Mereka memberikan foto produk terbaiknya untuk menarik para konsumen.
Tentunya dengan menggunakan instagram, produk akan cepat laris terjual. Terlebih jika produk yang dijual menarik dan memberi manfaat besar bagi konsumen.
Instagram yang semakin banyak digunakan terus memberikan fitur-fitur terbaru dan menyenangkan bagi pengguna seiring dengan berkembangnya teknologi masa kini.
Fitur-fitur yang mendukung disediakan instagram saat ini lebih lengkap jika dibandingkan dengan fitur-fitur sebelumnya guna menarik pengguna instagram untuk terus memanfaatkannya bagi untuk kesenangan pribadi maupun untuk promosi produk perusahaan.
Beberapa fitur yang sering digunakan adalah fitur filter atau efek foto instagram. Filter-filter ini biasa digunakan oleh para wanita untuk mendapatkan hasil foto yang memuaskan.
Selain hasil foto yang memuaskan, filter yang disediakan oleh instagram pun tergolong lucu sehingga para wanita pun tertarik untuk menggunakannya. Foto menjadi lebih kekinian dibanding dengan foto biasanya.
Meskipun instagram terus mengalami perkembangan dalam fitur-fitur, namun ada beberapa orang pengguna yang merasa malu dengan foto postingan instagram lama dan ingin memposting foto-foto terbaru.
Foto-foto postingan lama tidak perlu dihapuskan karena terdapat fitur untuk menyembunyikan foto dari postingan instagram anda. Pengguna tetap dapat membuka foto tersebut melalui opsi arsip foto postingan.
Tak perlu khawatir karena cara menyembunyikan foto di instagram dapat dilakukan dengan mudah bagi para penggunanya. Pastikan bahwa anda memiliki aplikasi dan akun instagram yang akan digunakan untuk menyembunyikan foto.
Langkah-Langkah Menyembunyikan Foto Di Instagram
- Buka aplikasi instagram pada handphone anda
- Login menuju akun instagram yang telah dimiliki
- Menuju ke halaman profil instagram yang telah dibuka
- Pilih postingan atau foto yang akan disembunyikan
- Setelah foto postingan terbuka, klik titik tiga pada bagian atas foto
- Pilih opsi arsipkan
Kemudian foto postingan tersebut secara otomatis akan masuk dalam arsip atau disembunyikan dari feed akun instagram. Menariknya, foto postingan yang telah disembunyikan atau diarsipkan tidak dapat dilihat oleh orang lain selain pemilik akun instagram tersebut.
Jika anda ingin melihatnya kembali, anda dapat mengklik opsi arsip pada tombol titik tiga kanan atas ketika berada di halaman depan instagram.
Selain menyembunyikan foto, instagram juga memiliki fitur untuk mengembalikan foto yang telah diarsipkan. Inilah cara mengembalikan foto postingan instagram :
- Buka aplikasi instagram dan pastikan akun telah dimasukkan
- Tekan tombol arsip pada bagian pojok atas di halaman instagram anda
- Pada bagian menu tersebut, pilihlah opsi postingan diarsipkan
- Kemudian pilih postingan foto yang ingin anda kembalikan di feed instagram
- Pilih opsi titik tiga pada bagian atas gambar
- Pilih opsi tampilkan profil
Kemudian foto postingan yang tadinya anda sembunyikan telah muncul kembali di feed instagram milik anda. Kini anda dapat kembali melihat foto atau video yang telah lama diarsipkan.
Instagram memberi kemudahan bagi para pengguna untuk menyembunyikan dan mengembalikan foto postingan sesuai dengan keinginan. Pastikan anda tau cara menyembunyikan foto di instagram milik anda.